Inilah Bacaan Doa Qunut Pada Sholat Subuh Lengkap Arab Latin dan Terjemah
Rabu, 08 Juni 2016
Tambah Komentar
Penjelasan Lengkap Bacaan Doa Qunut– Menghafalkan Doa Qunut
memang gampang-gampang susah. Saya dulu beberapa hari baru hafal juga. Nah,
kali in saya ingin berbagi lafadz bacaan
doa qunut lengkap dalam bahasa arab, dan bahasa latin serta terjemahan dari doa
qunut itu. Doa Qunut merupakan bacaan doa yang diamalkan atau dibacakan oleh
umat Islam pada saat mereka mengerjakan Sholat Subuh 2 Raka’at. Dan Bacaan Doa
Qunut ini di bacakan oleh Imam Sholat sehabis ruku atau saat berdiri i’tidal
pada raka’at ke dua. Juga biasa dibaca saat sholat witir pada malam malam
Ramadhan diatas tanggal 15.
Sedangkan tentang hukum membaca Doa Qunut saat mengerjakan
Sholat Subuh ini mempunyai 2 versi yang pertama wajib untuk dibaca, sedangkan untuk pendapat lain hukumnya sunnah bahkan ada yang mengatakan
mubah. Ada juga yang mengatakan bahwa hukum membaca doa qunut adalah sunnah
muakkad (ab'ad) atau sunnah yang diperkuat. Namun para imam dan ulama mazhab
berbeda pendapat tentang pelaksanaan doa qunut. Mayoritas umat Islam di
Indonesia membaca doa qunut pada sholat subuh.
Namun merunut pada hadis Nabi yang berbunyi ” Terus menerus Nabi Muhammad Saw membaca doa
qunut pd sholat subuh sampai beliau meninggal dunia “. Sebaiknya anda membaca
doa qunut ini ketika sholat shubuh. Disamping
kita mengikuti apa yang dilakukan oleh Nabi dan mendapatkan pahala kita
juga mendapatkan hikmah dari Manfaat Doa Qunut yang kita baca.
Lantas apa keutamaan membaca doa qunut? Keutamaan Bacaan Doa Qunut sendiri antara lain
meminta petunjuk berupa ilmu yang bermanfaat, ilmu yang dapat membimbing kita
untuk memahami benar dan salah, kemudian kita memohon keselamatan dari segala
macam penyakit, penyakit badan maupun penyakit hati dan kita agar memohon kepada
Allah agar diberikan kebaikan yang banyak dan berlimpah serta terhindar dari
segala macam musibah. Mungkin itu Keutamaan dan Keistimewaan Doa Qunut yang ada
sehingga ada baiknya saat anda mengerjakan Sholat Subuh juga membaca Bacaan Doa
Qunut ini. Sedangkan untuk Lafal Doa Qunut di Sholat Subuh ini sudah kami
buatkan dibawah ini lengkap dengan terjemahanya
Bacaan Doa Qunut dalam Bahasa Arab
اَللّهُمَّ اهْدِنِىْ فِيْمَنْ
هَدَيْتَ
وَعَافِنِى فِيْمَنْ عَافَيْتَ
وَتَوَلَّنِىْ فِيْمَنْ
تَوَلَّيْتَ
وَبَارِكْ لِىْ فِيْمَا
اَعْطَيْتَ
وَقِنِيْ شَرَّمَا قَضَيْتَ،
فَاِ نَّكَ تَقْضِىْ وَلاَ
يُقْضَى عَلَيْكَ
وَاِ نَّهُ لاَ يَذِلُّ مَنْ
وَالَيْتَ
وَلاَ يَعِزُّ مَنْ عَادَيْتَ
تَبَارَكْتَ رَبَّنَا
وَتَعَالَيْتَ
فَلَكَ الْحَمْدُ عَلَى مَا
قَضَيْتَ
وَاَسْتَغْفِرُكَ وَاَتُوْبُ
اِلَيْكَ
وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدَنَا
مُحَمَّدٍ النَّبِيِّ اْلاُمِّيِّ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمَ
Bacaan Doa Qunut
Dalam Tulisan Latin
Allah hummah dinii fiiman hadait.
Wa'aa finii fiiman 'aafait.
Watawallanii fiiman tawal-laiit.
Wabaariklii fiimaa a'thait.
Waqinii syarramaa qadhait.
Fainnaka taqdhii walaa yuqdha 'alaik.
Wainnahu laayadzilu man walait.
Walaa ya'izzu man 'aadait.
Tabaa rakta rabbanaa wata'aalait.
Falakalhamdu 'alaa maaqadhait.
Astaghfiruka wa'atuubu ilaik.
Wasallallahu 'ala Sayyidina Muhammadin nabiyyil ummiyyi.
Wa'alaa aalihi washahbihi Wasallam.
Diatas merupakan Lafal Doa Qunut yang bisa anda hafalkan dan
amalkan di rumah saat anda sedang mengerjakan Sholat Subuh. Kemudian di bawah
ini merupakan terjemah dari Bacaan Doa Qunut di atas.
Ya Allah tunjukkanlah akan daku sebagaiman mereka yang
telah Engkau tunjukkan
Dan berilah kesihatan kepadaku sebagaimana mereka yang
Engkau telah berikan kesihatan
Dan peliharalah daku sebagaimana orang yang telah Engkau
peliharakan
Dan berilah keberkatan bagiku pada apa-apa yang telah
Engkau kurniakan
Dan selamatkan aku dari bahaya kejahatan yang Engkau
telah tentukan
Maka sesungguhnya Engkaulah yang menghukum dan bukan kena
hukum
Maka sesungguhnya tidak hina orang yang Engkau pimpin
Dan tidak mulia orang yang Engkau memusuhinya
Maha Suci Engkau wahai Tuhan kami dan Maha tinggi Engkau
Maha bagi Engkau segala pujian di atas yang Engkau
hukumkan
Ku memohon ampun dari Engkau dan aku bertaubat kepada
Engkau
(Dan semoga Allah) mencurahkan rahmat dan sejahtera ke
atas junjungan kami Nabi Muhammad, keluarga dan sahabatnya.
Itulah informasi yang bisa kami berikan dan bagikan kepada
anda terkait Bacaan Doa Qunut dan Terjemahan dan semoga informasi yang sudah
kami jelaskan secara ringkas tapi lengkap ini dapat berguna dan bermanfaat
untuk anda semua. Tak lupa jg kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan anda
dan kami jg memohon maaf jika terdapat penulisan yang salah di dalam tulisan
ini.
Anda juga bisa melihat Video Bacaan Doa Qunut ini di youtube
untuk memastikan kebenaran bacaan anda. Banyak sekali video yang diupload orang
untuk menuntun bacaan doa qunut ini. Silahkan buka Youtube di sini.
Dan perlu diketahui juga, bacaan doa qunut diatas adalah
untuk orang-orang yang sholat sendirian (Bacaannya : Allah hummah DINII fiiman
hadait). Namun, apabila Anda menjadi imam, maka bacaannya diganti (Bacanya :
Allah hummah DINAA fiiman hadait) dan seterusnya. Karena makna kata "NII"
(DINII) merujuk kepada diri sendiri (Saya) dan kata "NA" (DINA)
merujuk kepada orang banyak (Kita). Jadi kata NI diganti dengan NA jika menjadi
imam.
Demikian penjelasan lengkap mengenai bacaan doa qunut lengkap dalam bahasa arab,
latin, dan terjemahnya yang bisa saya bagi, semoga bermanfaat untuk kita semua.
Jika ada pertanyaan, silahkan ditulis pada kotak komentar.
Belum ada Komentar untuk "Inilah Bacaan Doa Qunut Pada Sholat Subuh Lengkap Arab Latin dan Terjemah"
Posting Komentar